Membahas tentangPerankan Citraresmi, Maudy Koesnaedi Tampil di Teater Online Siang Ini

Pada kesempatan ini kami mau mengulas tentang Membahas tentangPerankan Citraresmi, Maudy Koesnaedi Tampil di Teater Online Siang Ini,

Oase.id- Satu lagi hiburan menarik untuk menemani masa stay at home. Bakti Budaya Djarum bekerjasama dgn Titimangsa Foundation dan Mainteater menggelar pementasan Teater Tari Citraresmi secara daring.

Pementasan Teater Tari Citraresmi ini sebelumnya pernah digelar di Nu-Art Sculpture Park, pada 2017 silam. Kali ini, pementasan digelar kembali pada 25 dan 26 April 2020 mulai pukul 14.00 di laman www.indonesiakaya.com maupun di kanal YouTube Indonesia Kaya, dgn tagar #NontonTeaterDiRumahAja.

Teater Tari Citraresmi gubahan Toni Lesmana ini terinspirasi dari kisah perjalanan hidup seorang wanita tangguh, bernama Dyah Pitaloka Citraresmi dan sebuah tragedi kelam, Perang Bubat yg pernah berkobar di pusat dari Kerajaan Galuh seperti termaktub dalam karya sastra Kidung Sundayana, kitab Pararaton dan kitab Pusaka Pararatwan i Bhumi Jawa Dwipa dalam tarikh 1261 Saka atau 1339 M.

embed

 

“Jadi beberapa tahun lalu pertunjukan ini saya produksi dgn senang hati. Nah, akhirnya nanti dapat dilihat bersama di #NontonTeaterDiRumahAja persembahan Bakti Budaya Djarum Foundation, Titimangsa Foundation, dan Mainteater. Kami hadir supaya kita tetap dapat nonton pertunjukan selama pembatasan sosial di rumah,” tulis Happy Salma selaku produser pagelaran Teater Tari Citraresmi dalam sebuah postingan di Instagram pribadinya.

Citraresmi, yg diperankan oleh Maudy Koesnaedi, ialah sebuah narasi perlawanan dari seorang perempuan yg telah berabad-abad lamanya ditempatkan dalam posisi subordinat. 

 

Dikisahkan Citraresmi, sang putri dari Kerajaan Galuh sedang dalam perjalanan menuju Kerajaan Majapahit, lengkap dgn ayahandanya Maharaja Prabu Linggabuana dan ibundanya Ratu Laralinsing dan rombongan kerajaan lain yg mengawalnya. Mereka meninggalkan Tanah Pasundan dgn segenggam harapan indah sebab sang putri dijanbilan mau dipersunting oleh Prabu Hayam Wuruk, Sang Penguasa Majapahit.

Namun sesampainya mereka di tanah Bubat, tak ada sambutan dari sang peminang. Hanya ada Patih Gajah Mada yg meminta Kerajaan Galuh untuk menyerahkan Citraresmi sebagai upeti. Maharaja Prabu Linggabuana pun tak terima dgn perlakuan tersebut. Ia memilih untuk bertempur meski harus gugur di medan Bubat. 

Lalu, Citraresmi perempuan yg nasibnya berada di ujung tanduk kala itu, memilih satu sikap yg menunjukan bahwa dirinya ialah seorang perempuan sejati. Ia memilih untuk menghunuskan sebilah keris dan membunuh dirinya sendiri. Citraresmi tak mau tunduk pada kenyataan, bahwa dirinya hanyalah sebuah persembahan.

Selain dibintangi oleh Maudy Koesnaedi, Teater Tari Citraresmi besutan Wawan Sofwan ini juga menampilkan sederet seniman panggung senior seperti Miming Suwandi, Rinrin Candraresmi, Ida Rosida koswara, Ria Ellysa Mifelsa, Hanna Rosiana, Maudy Widitya, Wina Rezky Agustina, Dini Dian Anggraeni, Ulfa Yulia, dan Elfira Sofianni Putri. 

(SBH)

Demikianlah ulasan mengenai Membahas tentangPerankan Citraresmi, Maudy Koesnaedi Tampil di Teater Online Siang Ini . apabila ada pertanyaan dapat dgn menuliskan pada kolom komentar dibawah ini.

terima kasih





Uncategorized

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.